UKL-UPL
UPAYA PENGELOLAAN DAN PEMANTAUAN LINGKUNGAN
Dalam melaksanakan usaha dan atau kegiatan, Pelaku Usaha wajib memiliki perizinan yang salah satunya adalah Persetujuan Lingkungan yang dapat diperoleh setelah menyusun dokumen lingkungan. Ada kegiatan yang wajib menyusun AMDAL dan ada pula kegiatan yang cukup menyusun UKL-UPL saja.
Pelaku usaha dapat menggunakan jasa konsultan lingkungan dalam menyusun UKL-UPL agar prosesnya dapat berjalan dengan tepat waktu. Menurut Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2021 Pasal 1 ayat 6.
Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup atau UKL-UPL adalah rangkaian proses pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup yang dituangkan dalam bentuk standar untuk digunakan sebagai prasyarat pengambilan keputusan serta termuat dalam Perizinan Berusaha atau persetujuan pemerintah pusat atau pemerintah daerah.

DASAR HUKUM
Penyusunan UKL-UPL dilakukan sesuai dengan dasar hukum yang berlaku dan menjadi dasar bagi Pemerintah, Pemrakarsa, maupun masyarakat untuk melaksanakan pengelolaan dan pemantauan lingkungan hidup. Beberapa peraturan tersebut meliputi:
- Undang – Undang Nomor 6 Tahun 2023 tentan Penetapan Peraturan Pemerintah Pengganti
- Undang – Undang Nomor 2 Tahun 2022 tentang Cipta Kerja Peraturan Pemerintah Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perizinan Berusaha Berbasis Risiko
- Peraturan Pemerintah Nomor 22 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup
- Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Nomor 4 Tahun 2021 tentang Daftar Usaha dan atau Kegiatan yang wajib memiliki Analisis Mengenai Dampak Lingkungan Hidup, Upaya Pengelolaan Lingkungan Hidup dan Upaya Pemantauan Lingkungan Hidup atau Surat Pernyataan Kesanggupan Pengelolaan dan Pemantauan Lingkungan Hidup.

TUJUAN
Tujuan dari penyusuan UKL-UPL di antaranya:
Mengevaluasi dampak lingkungan hidup dan dampak sosial dari rencana usah dan atau kegiatan
Mengidentifikasi risiko rencana usaha dan atau kegiatan
Digunakan sebagai dasar perencanaan mitigasi
Mematuhi regulasi yang berlaku
Digunakan sebagai dasar pelaksanaan pengawasan usaha dan atau kegiatan

PERSYARATAN
Legalitas Perusahaan
Legalitas Tanah
Identitas Pelaku Usaha
IRK/ KRK
Formulir Terkait Rencana Kegiatan
Siteplan
Persetujuan Teknis dan Rincian Teknis
Tenaga Ahli Sesuai Usaha/ Kegiatan yang Dilakukan
Get In Touch
0858-17-444-714
perizinanlingkungan@gmail.com
MTH Square Ground Floor (GF) A4, Kec. Jatinegara, Jakarta Timur, DKI Jakarta
Konsultasi Gratis
Anda bisa tanya kapanpun dan dapatkan solusi terbaik izin lingkungan untuk keberlanjutan Perusaahan Anda